Persadaan Girsang Boru Panagolan Indonesia (PGBPI) Menggelar Seminar Silsilah Marga Girsang -->
Cari Berita

Advertisement

Persadaan Girsang Boru Panagolan Indonesia (PGBPI) Menggelar Seminar Silsilah Marga Girsang

27 Januari 2020

StatusRAKYAT.com, Medan - Parsadaan Girsang Boru Panagolan Indonesia(PGBPI) menggelar seminar  Sejarah dan Silsilah Marga Girsang. Acara ini dilaksanakan pada hari Sabtu (25/01/2020) di Le Polonia Hotel dan dihadiri 250 peserta yang bermarga, boru dan panagolan Girsang yang berasal dari seluruh daerah di Indonesia.

Acara ini dimulai dengan pemukulan gong yang dilakukan oleh Pembina PGBPI dan juga Anggota DPR RI, Dr. Junimart Girsang, SH. M.Hum yang didampingi oleh Ketua Panitia Seminar Sejarah dan Silsilah Marga Girsang, Juster Girsang, SH., MH., Ketua PGBP ( Punguan Girsang Boru Panagolan) Girsang se-Indonesia, Drs. Maruli Girsang, Pembina PGBP, DR. Djaniko Girsang, SH., M.Hum dan Tokoh Masyarakat Sumut yang juga Ketua DPD PDI-P Sumut, Japorman Saragih.


Seminar ini diadakan bertujuan untuk menelusuri pomparan atau keturunan marga Girsang yang ada dinegara kita. Tim Sejarah Marga Girsang sudah mengadakan tatap muka, wawancara dengan tokoh adat marga Girsang yang berdomisili di Simalungun, Tanah Karo, Dairi, Phakpak dan berbagai daerah lainnya untuk memperoleh langsung informasi yg jelas tentang Silsilah dan sejarah Marga Girsang tersebut.


Bahkan Tim Sejarah Silsilah marga Girsang ini yg diketuai oleh Juster Girsang SH., MH., telah melakukan penelitian mulai tahun 1980 dari berbagai sumber. Seminar ini juga untuk mempersatukan semua marga Girsang agar tidak ada lagi polemik dan perdebatan mengenai silsilah marga Girsang, kata juster.

Tim sejarah silsilah marga Girsang juga melakukan pembanding dengan Ahli Budaya Batak dari USU, dosen Fakultas Ilmu Budaya yakni Drs. Wara Sinuhaji, M.Hum.

Ketua umum PGBPI, DRS Maruli Girsang juga mengatakan acara ini dilaksanakan bertujuan untuk mengetahui silsilah marga Girsang dan untuk menunjukkan silsilah marga Girsang kepada kaum generasi muda Girsang. Juga mempersatukan kembali marga Girsang dengan Boru dan Panagolannya agar bersatu dalam membangun persadaan ini dan ikut serta dalam pembangunan Negara yang dilakukan Pemerintah. Maruli juga menambahkan, untuk kedepannya akan membentuk tim budaya dan tim ekonomi kreatif juga akan membangun koperasi dalam memajukan PGBPI ini.

Maruli juga berharap untuk kedepannya supaya semua Marga, Boru dan panagolan Girsang bersatu dalam menyumbangkan pemikiran dan materi dalam membangun budaya, ekonomi dan sosial di PGBPI ini. "Semua keturunan marga Girsang dan Boru Girsang juga Panagolan Girsang yang ada di Indonesia dan di Dunia ini agar ikut bergabung dalam PGBPI karena sangat besar manfaatnya jika semua bersatu" sambungnya.(SR05)