Kerukunan Puak Batak Bersaudara Coffee Morning Bersama Wartawan -->
Cari Berita

Advertisement

Kerukunan Puak Batak Bersaudara Coffee Morning Bersama Wartawan

05 September 2019

StatusRAKYAT.com, Medan - Kerukunan Puak Batak Bersaudara (KPBB) mengadakan coffee morning bersama para awak media di hotel Grand Antares pada hari rabu 4/9/2019.

Coffee morning ini dilakukan untuk menjalin kerjasama dan keakraban juga kedekatan antara KPBB dengan para awak media.

Hadir sebagai pembicara adalah Ketua Umum KPBB Mayjend TNI (Purn) Sumiharjo Pakpahan; Ketua DPW Sumut Prof Marihot Manullang; Sekretaris KPBB DR Ir Rustam Efendi; ketua join Lindung Pandiangan SH.MH.
   
Dalam kata sambutannya,ketua KPBB mengingatkan kepada para awak wartawan agar dapat meredam situasi supaya tidak lebih meruncing dan dapat membantu Pemerintah menetralkan suasana didalam setiap isu yang berkembang.

Lebih lanjut dikatakan Ketua KPBB mengenai isu syriah di kawasan Danau Toba,kita harus menanggapinya dengan santun dan jangan emosional.

Karena yang dimaksud dengan syariah adalah ketentuan dan aturan.

Oleh karena itu,marilah kita sama-sama menjaga terlebih-lebih lingkungan di sekitar Danau Toba agar para wisatawan merasa nyaman dan aman dalam melakukan aktifitasnya.
   
Ketua KPBB juga meminta kita harus berfikir positif dengan rencana Pemerintah,karena Pemerintah berencana untuk meningkatkan PAD dan taraf hidup masyarakat di sekitar Danau Toba.

Pemerintah berupaya agar para wisatawan dapat merasa nyaman dan aman saat berwisata di kawasan Danau Toba.

Oleh karena itu,kita harus mendukung program-program Pemerintah untuk mengembangkan destinasi pariwisata di Danau Toba.

Sumiharjo Pakpahan juga meminta dan mengajak masyarakat di sekitar Danau Toba untuk saling menghargai antar umat beragama dan menjalankannya sesuai aturan,karena wisatawan yang datang ke Danau Toba adalah berbagai macam Agama.

Sumiharjo Pakpahan juga menanggapi apa yang di sampaikan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengenai Syariah,Sumiharjo mengatakan itu wajar saja,agar penduduk lebih dapat menjalankan aturan dan ketentuan.

Karena jika kita menjalankan aturan dan ketentuan yang sudah di programkan Pemerintah,PAD dan pendapatan masyarakat akan meningkat.Para wisatawan juga pasti akan merasa nyaman dan pasti akan ingin kembali lagi ke Danau Toba.
   
Ketua KPBB juga menegaskan bahwa KPBB tidak membahas mengenai Agama.

Karena puak batak yang tergabung di dalam KPBB adalah lintas agama.

Oleh karena itu,KPBB harus dapat membuat seluruh masyarakat,khusunya di sumatera utara ini menjadi rukun dan damai.
   
Dalam waktu dekat ini juga KPBB akan melaksanakan PORSENI pada tanggal 7/9/2019 selama kurang lebih satu bulan.Ketua Umum KPBB Mayjend TNI (Purn) Sumiharjo Pakpahan rencananya akan membuka acara PORSENI tersebut.

Adapun yang di pertandingkan di PORSENI tersebut adalah Bela diri,futsal,catur,gerak jalan,lari 100m,lomba merias pasangan,vocal solo,vocal group dan lomba cipta mars KPBB.
   
Dalam acara coffee morning KPBB dengan para wartawan tersebut berjalan dengan santai dan penuh keakraban.Acara ini untuk kedepannya akan kembali dilakukan supaya kedekatan dan keakraban ini tetap terjalin.Sebanyak kurang lebih 35 orang wartawan media tv,media cetak dan online hadir dalam acara coffee morning tersebut. (SR05)