Vice President Pegadaian Bitung Buka Turnamen Catur -->
Cari Berita

Advertisement

Vice President Pegadaian Bitung Buka Turnamen Catur

24 Februari 2022


StatusRAKYAT.com , Bitung - Kesepakatan, Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Bitung untuk membangun solidaritas dan keakraban masyarakat, H. Udin Syamsudin, SE.MM Vice Presiden PT Pegadaian wilayah Bitung dan Maluku ini akan mengadakan pertandingan catur di Bitung, berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bitung dengan hadiah uang tunai jutaan rupiah, Rabu (23/02/2022).

 

Untuk pendaftaran tournament catur tidak dipungut biaya, Total hadiah 10.000.000 sepuluh juta rupiah dan bagi yang merai juara 1 dan 2 juga 3 akan menerima jutaan rupiah, dan memang juara sampai 40 orang.

Menjelang pelaksanaan Percasi kota Biung Menurut Syamsudin, “Kerukunan antar umat beragama di kota Bitung, harus selalu sejalan dan seiring. Agar lebih cepat proses pembangunan jauh lebih kondusif maka solidaritas keluarga etnis agama harus bersama, jalan bersama,” Beber Syamsudin.

Sambungnya, “Dasar pelaksanaan turnamen catur se kota Bitung ini dengan adanya turnamen catur pasti kedepan akan dapat percasi yang lebih baik, dan juga memperkuat Pemerintahan dan mempererat tali persaudaraan antara kita semua, kegiatan turnamen catur ini PT Pegadaian berkolaborasi dengan Pemerintah kota Bitung,” Sebut Syamsudin.

Syamsudin katakan, “Turnamen piala bergilir ini saya sendiri yang akan menyerahkannya. Memang kegiatan ini dilaksanakan hanya dua hari saja dimulai tanggal 6 dan 7 Maret 2022 dengan total hadiah yang sudah disediakan 10.000.000 sepuluh juta rupiah. Diluar dari sovenir dan setiap pemenang akan diberikan buku tabungan emas,” Jelas Syamsudin.

Syamsudin jelaskan, “Persiapannya sudah 99% tinggal menunggu peserta pendaftaran dan untuk pendaftarannya di Resting Area depan Pelabuhan Samudera Bitung pendaftaran gratis, dan pendaftarannya tidak terbatas tetapi siaratnya ada 2 pertama peserta pendaftar adalah warga Bitung yang ke dua peserta wajib menunjukan kartu vaksin, karena berhubung dengan adanya penyebaran varian covid-19 ini dan ini kita harus sama-sama mencegah,” Terangnya.

Udin Syamsudin menyebutkan lagi, “Kegiatan ini disponsori oleh PT Pegadaian sendiri dan saya sendiri artinya dikolaborasi antara personal dan perusahan kita sekarang lagi sonding ketua percasi di kota Bitung kami persyukur karena sudah bertemu dengan wakil ketua percasi propinsi, apalagi ini baru pertama kali percasi disponsori PT Pegadaian di kota Bitung, ntuk biaya pelaksanaan akan dibeckup oleh PT Pegadaian, dan pihaknya sudah menyiapkan 9 orang panitia Percasi,” Tutur Vice Presiden Pegadaian Syamsudin

Sudah saatnya kita kuat dari segi keagamaan, semakin kuat dari segi kerukunan etnis dan budaya dan paling penting untuk membangun tali silaturahmi antar personal untuk membangun kota Bitung untuk hidup damai dan sama-sama membangun kota kita ini,” Ucapnya.

Harapan Syamsudin, “Muda-mudahan dengan pelaksanaan kegiatan ini kota Bitung semakin hebat dan kerukunan semakin kuat serta pelaksanaan kegiatan ini semakin sukses dan kegiatan turnamen ini sesuai Protokol kesehatan,” Ujarnya.


Apa yang telah dikatakkan oleh Vice Presiden PT Pegadaian H. Udin Syamsudin SE.MM diamini oleh Ketua panitia Percasi Kota Bitung Hetty Umar Thalib dirinya mengatakan, “Prosedur untuk turnamen catur kota Bitung, dan sistemnya untuk turnamen catur kali ini tidak melihat sistem gugur tetapi yang kita lihat poinnya apalgi hanya jangka waktu 2 hari saja justru kami panitia hanya untuk menciptakan animo masyarakat kota Bitung, dan target peserta hanya 70 jadi dihitung dulu peserta pendaftar turnamen catur baru kita akan lihat karena kita melihat dari hadiah yang ada,” Kata Ketua Panitia Talib.


Hetty Umar Talib sebutkan, “Untuk juara satu 2 juta, sampai juara 40, tetapi ini bagaimana kita akan persatukan kebersamaan masyarakat kota Bitung serta menciptakan regenerasi catur di Bitung, kita melihat dengan program organisasi solidaritas keluarga Nusantara sehingga di perdana ini kita buat satu turnamen catur,” tutupnya.(red)