Raja Belanda Kunjungi Kabupaten Toba -->
Cari Berita

Advertisement

Raja Belanda Kunjungi Kabupaten Toba

12 Maret 2020

StatusRAKYAT.com, Toba - Ditengah serbuan Covid-19 yang menakutkan,  Raja beserta Ratu Belanda, Yang Mulia (Y.M) Raja Willem-Alexander beserta Y.M Ratu Maxima  dan rombongan  pukul 10.30 pagi menginjakkan kakinya di Kabupaten Toba Kamis (12/3/2020).

Daerah yang pertama dikunjungi di Kabupaten Toba adalah Bukit Singgolom Desa Lintong Nihuta Kecamatan Tampahan disini mereka berphoto dilanjutkan ke Disun Siambat Dalan di Desa yang sama.

Disiambat Dalan  The Royal Couple disambut Tortor Toba dengan iringan gondang sabangunan. Kepada keduanya diberikan ulos oleh penetua dusun Siambat Dalan.

Lewat penerjemah, Merysyska Situmorang,41, kepada Raja dan Ratu Belanda dijelaskan makna ulos bagi orang Batak sebagai doa dan ucapan syukur.“Saya terangkan juga bahwa setiap orang yang diberikan ulos, itu artinya dia dianggap sebagai bahagian dari keluarga Batak. Apalagi setelah kita jelaskan bahwa ulos itu memiliki arti yang sangat penting bagi masyarakat Batak sebagai tradisi yang diwariskan turun temurun, reaksi Raja Belanda sangat bahagia dan senang”, kata Meyryska.

Raja dan Ratu juga mengagumi penenun ulos yang sedang bertenun di depan rumah Batak. Meyryska menjelaskan bahwa ulos yang sebelumnya dipakaikan kepada Royal Couple merupakan tenunan tangan yang ditenun di Dusun Siambat Dalan ini.

Tak lupa, Raja dan Ratu didampingi Bupati Toba Darwin Siagian memasuki salah satu rumah batak (jabu). Di dalam rumah, Raja dan ratu Belanda penasaran, bagaimana keluarga Batak biasanya tinggal di dalamnya.

“Raja bertanya berapa keluarga yang tinggal di dalam Jabu, lalu saya ceritakan bahwa dahulu bisa sampai empat keluarga tinggal serumah dalam jabu, namun seiring berjalannya waktu tidak lagi. Kini tinggal satu keluarga saja”, jelasnya.

Perjalanan kemudian di lanjutkan ke IT. DEL  Desa Sitoluama Kecamatan Laguboti. Menko Luhut, Rektor IT DEL dan sejumlah pejabat menyambutnya.Setelah acara penyambutan dengan paduan suara Raja Belanda dan rombongan mengikuti seminar dan makan siang.

Setelah deari Del Raja dan rombongan menuju Pelabuhan Balige pukul 14.00 WIB. Tampak Bupati Toba Darwin Siagian dan sejumlah pejabat  menyambut sekaligus melepas keberangkatan Raja dan rombongan ke Samosir.

Sekitar pukul 14.05 WB  Raja Belanda dan rombongan berangkat menuju Pulau Samosir dengan kapal di kawal ketat pasukan TNI dan Polri.(JMP)