Rawa Bekas Galian Pasir C Jadi Tempat Mancing Warga Lokal Maupun Luar Daerah -->
Cari Berita

Advertisement

Rawa Bekas Galian Pasir C Jadi Tempat Mancing Warga Lokal Maupun Luar Daerah

10 Juni 2022


StatusRAKYAT.com , Lebak - Rawa bekas galian pasir C dijadikan tempat mancing warga lokal maupun luar daerah, dimana tempat ini sangat menarik penggiat mancing liar khususnya warga lokal, tempat tersebut berlokasi di kampung Tutul, Desa, Citeras, kecamatan Rangkasbitung, Banten. Juma'at ( 10/06/2022 )

Harapan dari warga lokal semoga pemerintah, dinas terkait bisa melihat potensi yang bisa mendorong perekonomian warga sekitar, dimana Rawa tersebut ada tiga titik yang cukup luas, alangkah eloknya jika pemerintan terkait bisa menjadikan rawa tersebut jadi wisata, atau tambak - tambak ikan, ucap Abay di sela - sela mancing.

Menurut warga selain air'nya yang jernih juga ikan yang sangat melimpah, ini lah yang mendorong warga. mengharapkan adanya campur tangan pemerintah daerah, agar warga bisa sedikit memiliki penghasilan dari rawa tersebut, selain memancing juga dapat membudidayakan ikan ataupun wisata, hal ini lah yang diharapkan warga setempat, 

Bukan hanya memancing ikan - ikan di rawa tersebut, kami sangat mengharapkan adanya dinas terkait untuk turun tangan, agar rawa tersebut bukan hanya untuk jadi tempat mancing liar saja, melainkan bisa mendorong warga ada penghasilan lain, tandasnya. (Saripudin)